PURWOKERTO,- Salah satu tanda datangnya hari Kiamat adalah kemunculan sosok Dajjal di muka bumi. Secara bahasa, Dajjal berasal dari bahasa Arab Dajjala yang bermakna menutupi (sesuatu). Menurut kamus Lisanul ‘Arab, ada beberapa pendapat perihal definisi dari namanya tersebut.
Ustaz Nyana Wibowo mengatakan Dajjal adalah sosok yang mempunyai rambut keriting dan memiliki mata yang bulat. “Dajjal adalah pemuda berambut keiritng matanya bulat. Kalau melihatnya bacalah permulaan Al-Qur’an surat Al Kahfi,” kata dia.
Dajjal muncul dalam sosok yang ahli dalam agama dan cerdas dalam pengetahuan. Karena itulah, banyak orang yang tertipu dengannya dan menganggap dirinya sebagai Tuhan.
“Kemunculannya akan dilakukan Dajjal dengan mengembara ke seluruh pelosok dunia agar orang-orang mengakui kekuasaan dan menjadi pengikutnya,” ujarnya.